Wisuda Unsri Ke-171, Sebanyak 667 Sarjana Dapat Predikat Cumlaude

Ogan Ilir, newshanter.com – Universitas Sriwijaya menggelar wisuda ke 171 yang berlangsung di Auditorium Unsri Indralaya, Kamis (18/4/2024).

Sebanyak 1225 orang yang diwisuda terdiri dari program diploma sebanyak 16 orang program sarjana sebanyak 892 orang program profesi sebanyak 225 orang program pasca sarjana sebanyak 92 orang.

Rektor Unsri Prof. Dr. Taufik Marwa, SE, M.Si mengatakan hari ini merupakan wisuda yang ke-171. Jadi artinya sudah 171 kali Unsri mengadakan wisuda.

“Wisuda kali ini lumayan banyak. Biasanya kalau yang diwisuda lebih dari 1000 kita jadikan 2 hari tetapi hari ini biar praktis kita adakan 1 hari. Jadi jumlah yang diwisuda sebanyak 1225 orang,” ujarnya.

Lanjut, ia mengatakan semoga para alumni bisa menjadi kenangan bagi mereka diakhir studi mereka. “Juga ilma yang didapat bisa menjadi berkah dan bermanfaat bagi diri mereka sendiri, keluarga, dan bangsa negara, harapnya

“Dari 1225 orang yang diwisuda 54 persen yaitu 667 sarjana mendapatkan predikat dengan pujian atau cumlaude. Lalu lebih dari 95 persen tepat waktu,” tutupnya. (Frs)

Pos terkait