Rokan Hulu Riau.Newshanter.com. Seorang Napi Rutan Sialang Bungkuk Ditangkap di Rohul Polres Rohul kembali berhasil menangkap seorang Napi Kabur Rutan Sialang Bungkuk Pekanbaru. Terpidana ditangkap saat menaiki bus tujuan Sumut.
Narapidana yang berhasil ditangkap Lokot Nasution (32) yang kabur bersama ratusan tahanan dari Rumah Tahanan (Rutan) Klas IIB Sialang Bungkuk, Pekanbaru, Riau, Jumat (5/5/17) lalu, ia ditangkap anggota Polres Rokan Hulu (Rohul) Minggu (7/5/17) dini hari.
Informasi dirangkum, warga Perumahan Gading Marpoyan Blok A No.3 Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar ini merupakan narapidana terlibat tindak pidana Narkoba dengan vonis 7 tahun 2 bulan penjara, dan baru menjalani hukuman selama 7 bulan. Kapolres Rohul AKBP Yusup Rahmanto, melalui Kasat Reskrim Polres Rohul AKP M. Wirawan Novianto membenarkan pihaknya menangkap seorang narapidana Rutan Sialang Bungkuk dari sebuah Bus Sampagul yang melintas di Pasirpan,(ATR)