PELALAWAN, NEWSHANTER.COM – Sebanyak 75 Kepala Keluarga (KK) warga Desa Angkasa Kecamatan Bandar Petalangan Pelalawan Riau, kembali menerima bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) terdampak Pandemi COVID-19.
Penyaluran BLT-DD dipusatkan di Lapangan Futsal Desa desa setempat. Pada kesempatan tersebut selain dihadiri Kepala Desa Rudi Suprianto S.IP, juga turut dihadiri Camat Bandar Petalangan diwakili Sekcam Sabarudin M.P.d, Ketua BPD Afrizal, Bhabinkamtipmas Brigadir M. Sauli, dan Pendamping Desa serta seluruh perangkat desa.
Kepala Desa Angkasa, Rudi Suprianto S.IP menjelaskan, penyaluran BLT Dana Desa kali ini mengikuti Protokol Kesehatan. Sudah memenuhi mekanisme dan prosedur yang sudah di tetapkan oleh Pemerintah. Oleh karena itu masyarakat penerima manfaat BLT Dana Desa sudah sesuai dengan hasil keputusan di forum musyawarah khusus Desa.
Dikatakannya, penyerahan kali ini tiga tahap sekaligus yakni untuk bulan Juli, Agustus dan September berjumlah 900 ribu rupiah.
Pada kesempatan itu, Rudi juga berpesan kepada penerima agar mengunakan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya.
“Gunakan BLT sebaik baiknya, jangan di belanjakan untuk yang tidak penting, belanjakan untuk kebutuhan bahan pokok sehari-hari,” tandasnya.
Salah satu penerima, Yulianti mengucapkan terimakasih kepada pemerintah desa yang telah menyalurkan bantuan.
“Terimakasih kepada pemerintah desa Angkasa, karena bantuan ini sangat dibutuhkan. Apalagi saat musibah pandemi ini,” ucapnya.***(ang).