Cara Mantan Satgas TMMD Pekalongan Perlakukan Masyarakat Saat Pamit Pulang

  • Whatsapp

 

PEKALONGAN,NewsHanter.Com– Jajar kehormatan tanpa senjata adalah cara yang dilakukan sejumlah prajurit dari kesatuan Yonif 405 Surya Kusuma, Kecamatan wangon, Kabupaten Banyumas, kepada keluarga asuhnya yaitu Suramto (64), warga Dukuh Sutosari RT. 01 RW. 04, Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.

Disampaikan mantan Dan SST Satgas TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan, Letda Infantri Slamet Tugas, Danton Yonif 405/SK, bahwa jajar kehormatan dengan senjata laras panjang, adalah bentuk penghormatan tertinggi di TNI yang hanya diberikan kepada Jenderal TNI maupun atasan langsung setingkat Danrem dan Dan Brigade keatas.

“Mereka adalah orang tua kami juga dan layak mendapatkan cara penghormatan seperti itu, namun bukan bersenjata. Itu karena kami juga dianggap anak oleh mereka,” ucapnya, Selasa (14/4/2020).

Selain itu, mereka juga telah meninggalkan foto kenang-kenangan yang telah dipajang Suramto di ruang tamunya. (Aan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *