Bupati Atam H.Mursil, SH, M.Kn. memeriahkan Hari Sumpah Pemuda.

 

Aceh Tamiang, NewsHanter.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda ke – 91, Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang menggelar Turnamen Futsal antar Instansi yang bertempat di Lapangan Futsal Kampung Dalam Kecamatan Karang Baru. Turnamen Futsal yang akan berlangsung selama 2 (dua) hari yakni mulai tanggal 19 s.d. 20 Oktober 2019 ini, di buka langsung oleh Bupati Aceh Tamiang, Mursil, SH, M.Kn. Sabtu (19/10/19).

Dalam sambutannya, Bupati Mursil, mengucapkan terima kasih kepada pihak penyelenggara, yaitu KNPI dan BNNK Aceh Tamiang yang telah menyelenggarakan turnamen untuk memeriahkan Peringatan Hari Sumpah Pemuda. Bupati turut mengingatkan kepada para peserta untuk selalu menjaga sportivitas dalam bertanding.

“Semoga dengan adanya turnamen seperti ini dapat memupuk semangat olahraga para staf dan pegawai yang ada di seluruh instansi di dalam kabupaten Aceh Tamiang,” ungkapnya.

Selanjutnya, Bupati Mursil menendang bola, sebagai tanda dimulainya turnamen futsal tersebut. Dalam pada ini, pertandingan pembuka, tim futsal RSUD akan bertanding melawan Disparpora Kabupaten Aceh Tamiang.

Pada pembukaan turnamen yang sederhana ini, tampak dihadiri Sekretaris DPRK, Syuibun Anwar, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Musrizal, Ketua KNPI Aceh Tamiang, Arif Wildan Mursil, perwakilan BNNK Aceh Tamiang, serta para pemain dari tiap instansi.(DJ).

Pos terkait