Bersama Satgas TMMD, Mbah Ramidi Bersemangat Bantu Pembangunan Jalan

Kudus – Kucuran keringat Mbah Ramidi 60 tahun Rt. 3/6 Desa Kedungsari bersama TNI Kodim Kudus demi bantu TMMD Minggu (15/03/2020).

Semakin hari semakin terlihat di lokasi pembangunan jalan selama pra TMMD yang sudah memasuki hari ke 12.
Menjelang dilaksanakannya pembukaan TMMD Reguler ke- 107 Kodim 0722/Kudus yang direncakan pembukaannya tanggal 16 Maret 2020, tinggal satu hari lagi, semakin hari semakin banyak warga yang ikut membantu pengerjaan sasaran fisik pembuatan jalan .

”Kami akan terus semangat. kucuran keringat demi suksesnya TMMD Kodim Kudus, kucuran keringat kami setiap hari di lokasi justru akan menjadi pemantik semangat untuk terus gotong royong menyelesaikan pekerjaan pembangunan jalan di Kedungsari ini secepatnya, semoga dengan semangat kami, jalan ini cepat dapat dinikmati manfaatnya oleh kami juga,” ungkap Mbah Ramidi, Terpisah Kades Kedungsari Sukoyo mengungkapan, untuk mengimbangi dengan pembangunan yang dilakukan oleh TNI jajaran Kodim , pihaknya akan mengerahkan warga secara maksimal. ”Kami sudah menjadwal setiap RT secara bergiliran untuk ikut membantu bergotong royong bersama-sama TNI dalam pra TMMD ini sampai dengan selesainya TMMD nantinya. Hal ini kami lakukan agar pekerjaan mereka sendiri tidak terbengkalai begitu juga agar warga tidak merasa bosan karena terus menerus bekerja membantu TNI di lapangan” jelasnya.( Pendim Kudus)

Pos terkait