Untuk Menyambut Hari Juang Kodim 0117/Atam Adakan Kegiatan Karya Bhakti.

  • Whatsapp

Aceh Tamiang
NewsHanter.com
kegiatan Karya Bhakti yang di pimpin oleh Kasdim 0117/Atam Mayor Inf A. Ayani dalam rangka memperingati Hari Juang TNI-AD Tahun 2019 di Asrama Kodim 0117/Atam Karang Baru, bertempat Dusun Rukun, Desa Bundar, Kec. Karang Baru, Kab. Aceh Tamiang. Jumat (06/12/2019)

Berbagai hal kegiatan yang di laksanakan Kodim 0117/Atam untuk menyambut hari juang TNI-AD tahun 2019. Dengan berbagai macam bentuk kegiatan-kegiatan sosial seperti Donor Darah, Karya Bahkti ataupun kegiatan lainya yang berkaitan langsung dengan masyarakat.

Kasdim 0117/Atam Mayor Inf. Aidul. A.Yani. menyampaikan.
,”Terimakasih kepada para anggota dan masyarakat Dusun Asrama yang telah hadir pagi ini dalam kegiatan Karya Bhakti di Dusun Rukun Karang Baru.

,”Kita ada disini sama-sama melaksanakan perintah dari Komando atas untuk melaksanakan Karya Bhakti dalam rangka memperingati Hari Juang TNI-AD Tahun 2019, untuk menciptakan lingkungan bersih dan sehat diseputaran rumah kita dan juga melaksanakan program Karya Bhakti Triwulan IV Staf Teritorial.

Lanjutnya,”Kemudian ada juga Surat Telegram (ST) untuk kita, di perintahkan kepada seluruh anggota diwajibkan setiap perumahan asrama agar menanam minimal 5 buah polibag tanaman sayuran diperkarangan rumahnya masing-masing.

,”Harapan saya kita bekerja semaksimal mungkin dan ikhlas semoga menjadi Amal ibadah buat kita semua dihari Jumat ini.
,”Tutup Kasdim.

Yang dihadiri oleh Kasdim 0117/Atam Mayor Inf. Aidul.A. Yani. Danramil 02/KRB Kapten Inf. M. Lumban Raja. Pasi Ops Kodim 0117/Atam Lettu Inf. Asroni. Datok Penghulu Desa Bundar Muklisin. Para anggota penghuni asrama Kodim 0117/Atam dan masyarakat Dusun Asrama Desa Bundar.
pendim0117/atam, (JAZ 007).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *