Bukittinggi, News hanter.com- Untuk menghindari timbulnya klaster baru setelah tahun baru di Kota Bukittinggi, maka pemerintah membuat kebijakan Untuk menutup tempat-tempat wisata di wilayah Bukittinggi, keputusan tersebut di sampaikan oleh Walikota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias di Aula Kantor Walikoata Bukittinggi,Rabu (30/12/20)
Penutupan tempat Wisata yang di mulai dari tanggal 31 Desember sampai Tanggal 3 januari 2021 seperti objek wisata Jam Gadang, Taman Marga Satwa Kinantan, Taman Panorama serta Cafe-cafe, rumah makan juga Lapangan Kantin (Kodim 0304 Agam).
Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatiasdalam Jumpa pers nya mengatkan, seluruh arena permainan yang ada di Lapangan Kantin tidak beroperasi, termasuk di tempat-tempat wisata lainya yang ada di Kota Bukittinggi.
“Untuk mata Rantai Penyebaran Covid-19 Kita harus mengambil tindakan agar sehabis menyambut tahun baru tidak ada klaster baru yang timbul di kota Bukittinggi,mudah-mudah tahun 2021 nanti kita sudah bisa hidup normal seperti tahuyn-tahun sebelumnya” Ungkap Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatis.
Wali kota Juga menyampaikan, bagi pengunjung yang telah terlanjur datang ke kota Bukittinggi, kami berharap untuk berdiam diri di tempat penginapan atau di rumah masing-masing sebab pemerintah pas di jam 17.00 Wib akan mengabil kebijakan untuk menutup akses jalan menuju objek-onjek wisata, Sedangkan, rumah makan dan restoran serta cafe juga ditutup.
“Kebijakan ini diambil demi mengatasi penularan Covid19. Apalagi pandemi Covid19 masih terjadi. Saat ini Kota Bukittinggi berstatus zona kuning Covid19,” uncap Ramlan menghakhiri ( A/M)